life

The Power of Positivity

February 26, 2017

Setiap organisasi pasti ada masa naik-turunnya, dan menurut gue organisasi yang baik itu punya satu kegiatan positif yang bisa ngebangkitin motivasi anggotanya lagi. Gue bersyukur pernah ikut beberapa organisasi yang ngadain kegiatan-kegiatan tersebut. Sejauh ini yang berkesan banget adalah kegiatan NAC yang diselenggarakan MBUI.


Disana kita diajarin gimana cara melepaskan beban (pikiran) kita, gimana cara supaya bisa tetep stay positive, ada sesi tidur untuk relaksasinya, kemudian ada sesi firewalk, dan di akhir ada sesi joget-jogetnya juga. Salah satu tanda bahwa kita udah bisa melepaskan hal-hal yang membelenggu kita adalah bisa joget lepas! Haha. Ketika denger musik, joget aja sebagai ekspresi bahagia kita tanpa mikirin kata orang lagi (karena semuanya juga udah joget wk). Gue sangat bukan tipikal anak yang suka joget-joget kalo denger musik, apalagi di tempat umum atau depan orang, tapi ketika bisa joget dengan lepas, gue merasa itu adalah achievement besar dan menandakan bahwa gue udah bisa melepas beban. Like people said, dance like nobody is watching.

Terus yang wow itu ada juga sesi firewalk dimana kita bisa jalan di atas api! How come?? Jadi di NAC itu kita coba dibersihin pikirannya, dihilangkan beban pikirannya, diajarin berpikir positif dan yakin sama kemampuan sendiri, dan bahwa semuanya itu dikontrol oleh pikiran. Salah satu cara untuk membuktikan bahwa segala hal dikontrol oleh pikiran adalah dengan melakukan firewalk. Disitu pembuktian bahwa kita akan merasa panas ketika kita takut dan mikir akan panas, tapi kalo kita yakin bahwa panas itu adalah pikiran kita dan kita bisa ngelewatin itu, amazingly it works.

Disana sangat ditekankan untuk nggak melakukan firewalk kalo kita emang ga mau dan masih takut. So, go when you're ready. Dan disana semua orang akan menyorakkan nama kita, tepuk tangan sambil bersorak "YES! YES! YES!", kasih semangat sebelum, selama, dan setelah melakukan firewalk.

Deg-degan iya. Tapi gue coba beranikan diri untuk firewalk. Jalannya ga panjang sebenernya, tapi tetep aja jalan di atas api. Beberapa langkah awal lancar, pas menuju akhir gue mulai ga fokus dan mulai agak panik dan seketika itulah api berasa panas. Setelahnya gue merasa ada sedikit luka-luka di kaki, tapi gue rasa itu karena pikiran sih. Karena beberapa orang melakukan firewalk berkali-kali; 2, 3, bahkan 5 kali! Bingung kok malah jadi ketagihan ya haha. Dan lucunya, kadang kalo orang yang bulu kakinya panjang itu bulu kakinya suka kebakar haha.



Oke, firewalk itu cara yang cukup ekstrim. Kegiatan lain yang bisa dilakuin sebuah organisasi (yang pernah gue alami juga) dan sangat sederhana adalah melakukan kegiatan yang dinamakan snowball, dimana setiap orang punya sebuah buku yang nantinya akan diputerin ke anggota-anggota lainnya. Di buku tersebut orang-orang boleh nulis apa aja; testimoni, apresiasi, motivasi, sekedar nyapa aja, atau bahkan ngungkapin pandangan mereka tentang kita yang kita ga nyangka mereka akan berpikir demikian tentang kita (in a positive way).

Kalo lagi baca ini, kadang suka senyum-senyum sendiri, terharu, dan nggak nyangka sih ada yang berpikiran demikian tentang kita, atau bahkan mungkin ternyata ada secret admirer. Bagi sebagian orang, baca snowball ini bisa memotivasi mereka. Bisa meningkatkan mood dan jadi semangat lagi di kala lagi down. 








Thank you all for the motivation, appreciation, testimony, etc! It really means a lot to me 

Buat yang tergabung di sebuah organisasi, mungkin bisa coba menerapkan hal-hal sederhana ini untuk membangkitkan motivasi para anggotanya :)


Warmest Love,
Dyani

You Might Also Like

0 comments